you make my world so colorful

selepas makan siang, seorang temanku menanyakan apakah aku tertarik untuk datang ke acara launching buku di gramedia matraman. saat aku tanya siapa penulisnya dia bilang siapa sahilatua gitu. mulanya aku tak tertarik karena nama penulisnya pun dia tak hapal, tapi karena saat itu aku sedang membutuhkan sedikit refreshing maka aku mengiyakan.

perjalanan ke lokasi hanya butuh waktu 1 jam. tiba di depan pintu gramedia, aku melihat banner, namanya Daniel Sahuleka. judul bukunya Daniel and His Song. Waduh ini mah penyanyi, mana rambutnya keriting pula kaya aku. kayanya gak enak deh lagunya. Tapi ya udah aku manut aja naik ke lantai 2 dan masuk ke ruang launching. isi buku tamu, dapet paperbag isinya buku plus cd dan satu kotak kue.

aku masuk, ruangan itu tak asing karena perusahaanku sering mengadakan kompetisi rubiks di ruangan itu bekerja sama dengan gramedia. di dalam tak terlalu banyak orang. maka aku makin memastikan bahwa dia bukan penyanyi ngetop. tapi karena memenuhi undangan sang store manager aku pun duduk.

ternyata oh ternyata, daniel sahuleka adalah penyanyi yang lagunya tak pernah asing bagiku dan sejuta ummat di indonesia bahkan di belanda. single pertamanya yang berjudul you make my world so colorful tahun 1976 (belum lahir gw) itu menjadi hits di indonesia, belanda dan negara lainnya. lagu itu terinspirasi dari rasa cinta daniel pada istrinya.

daniel adalah seorang indonesia asli berdarah dayak dan sunda yang lahir di semarang pada tahun 1950. aku sangat kagum dengan pribadinya. ia seorang yang humble, terlihat dari caranya ketika berdialog, saat audiens bertanya ia menghampiri orang tsb untuk mendengarkan dengan seksama lalu menjawabnya dengan kerendahan hati. tak terlihat sosok seolah ia seorang musisi yang hebat.

daniel saat menjawab pertanyaan audiens

istrinya Alice, yang telah mendampinginya dari awal kariernya pun merupakan pribadi yang ramah dan rendah hati. Alice adalah seorang perempuan berkebangsaan belanda asli.

pada akhir acara, daniel menyanyikan 2 lagu yang sangat populer. don’t sleep away this night dan you make my world so colorful. aku terperangah, terharu, karena lagu itu mengingatkanku pada rumah, ayah, ibu, dan suasana saat aku kecil.

daniel saat menyanyi

terima kasih daniel, untuk sebuah sore yang indah.

112 thoughts on “you make my world so colorful

  1. Sista kenapa gak ngajak sih??? doi kan tukang saxofon maut itu 😀
    Duhhhh daniel kemana aja ya sekian lama ilang, rupanya udah netap di negeri kincir angin ya? padahal separo darahmu Indonesia tuhhh

  2. Mbak Julie…..

    AKu suka lho lagu ini, meski lagu itu lahir jauh sebelum aku di proses, he he he

    Setiap malam, ah, lagu yang sangat romantis, seseorang dulu mengenalkan aku pada lagu itu, komentar pertama ” ich, jadul banget sih seleranya” dia menjawab dengan bijak “tapi itu buat kamu”
    ha ha ha…

    Nggak penting siapa yg ngenalin yg penting lagunya asyik!

    • bundo pasti iri kan gak bisa liat rambut keriting daniel :p

      bund, pas daniel nyanyi lagu itu pas pula aku mendengar suara yang kucintai wehehehehe tapi sebel juga dikit soalnya aku mau ngerekam suaranya di hape eh dia nelpon pulaaaak :p

  3. Wah mantep bung daniel bisa ketemu live gitu euy asik. Ak baru tau wajahnya pas liat di TV One di wawancara gitu..lagunya cuman tau yg u make my world so colorful

    Manteppp! 😀

  4. waduh jul, nyesel ya kok nggak tau ada acara ini,

    suka banget tuh lagu you make my world … dst
    ktnya dia buat pas bangun tidur liat istrinya dan sadar istri sudah banyak banget mendukung dia, so sweet kan….

    ngetopnya pas aku smp tuh,

  5. iya sist…warna suaranya melengking tinggi…belum ada yg menyamai.
    Dua lagunya itu gambaran masa kejayaannya.
    O ya, emang rambutnya mirip bener dg Daniel…? model sarang burung yaa..hehe

  6. eh gue pikir foto yg pertama itu cewek loh… sumpah!!! 😀

    btw, asyik donk bisa ketemu langsung ma cowok yg lagunya bikin gue gimanaaaaaaaa gt waktu dengerinnya… hiksz…*ngiridotkom*

  7. lagu yang paling aku suka.. kalo ga salah lagu ini diciptakan Om Daniel baru bangun tidur, dan saat dia memandang ke wajah istrinya pendar2 cahaya matahari pagi dari balik gorden menyinari wajah istrinya.. dan itu membuat dia menciptakan lagu ini..

    btw salam kenal.

  8. Julie beneran baru tau Daniel?? *nepok jidat*
    Padahal lagunya kan udah terkenal banget dari jaman kecilan kita dulu… yang itu tuh: “jangan tidur jauh2 bayiku…” :mrgreen:

Leave a reply to gerhanacoklat Cancel reply